• About
  • Advertise
  • Privacy & Policy
  • Contact
  • Lokal
  • Nasional
  • Ekonomi & Investasi
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Teknologi
  • Kesehatan
  • Lokal
  • Nasional
  • Ekonomi & Investasi
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Teknologi
  • Kesehatan
No Result
View All Result
IniCirebon.com
No Result
View All Result
  • Lokal
  • Nasional
  • Ekonomi & Investasi
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Teknologi
  • Kesehatan
Home kasus pemerasn

Kronologi Pemerasan Ria Ricis Oleh Tersangka Berinisial AP

Arif Naufal by Arif Naufal
12 Juni 2024
in kasus pemerasn
0
0
SHARES
2
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

inicirebon – Selebritas Ria Ricis menjadi korban ancaman sekaligus pemerasan oleh seseorang yang tidak dikenal.

Pelaku yang mengaku sebagai Jacky, dia mengaku memiliki foto pribadi Ria Ricis, serta mengancam akan menyebarkannya apabila tidak diberi sejumlah uang.

Ria pun melaporkan dugaan pemerasan itu ke Polda Metro Jaya pada 7 Juni lalu.

Kepolisian pun segera bergerak dan berhasil mengamankan pelaku dengan inisial AP di Cipayung, Jakarta Timur pada Senin (10/6) malam. AP kini sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Awal mula kasus pemerasan

Ria Ricis mengaku awalmulanya dia menerima ancaman ketika seseorang tidak dikenal menghubunginya dan mengancam dirinya akan menyebarkan foto serta video pribadinya ke publik.

Pelaku meminta sejumlah uang yang tidak sedikit, yaitu Rp 300 juta, sebagai suatu imbalan untuk tidak melanjutkan niat jahatnya tersebut

Selanjutnya, Ria Ricis langsung melaporkan aksi pemerasan yang dialaminya itu ke Polda Metro Jaya pada 7 Juni lalu. Ricis pun dimintai keterangan oleh penyidik pada Senin (10/6).

Ria juga mengaku bahwa dirinya mengenal sosok pelaku yang diduga mengancam menyebarkan foto dan video pribadinya di media sosial jika tak mengirimkan uang Rp300 juta. Namun, ia enggan untuk mengungkapkan langsung sosok itu.

Ricis mengatakan dirinya sempat berhubungan baik pada masa lalu. Bahkan, ia tidak mengira orang itu sekarang menjadi sang pelaku ketika polisi menyebutkan nama Jacky dalam pemeriksaan.

“Iya, aku kenal orangnya. Kami punya hubungan baik dulu,” ujar Ria Ricis melalui Instagram Stories.

“Bahkan, dari awal aku tidak pernah notice nama dia waktu Polda sebutkan ciri-cirinya. Saking aku berpikir positif,” imbuhnya.

Ia kemudian mengungkapkan awal mula dugaan pemerasan itu terjadi. Ricis mengaku dia pernah menyerahkan teleponnya kepada pelaku pada suatu kesempatan.

Namun, ia tidak mengetahui bahwa momen itu ternyata disalahgunakan oleh pelaku. Ia menduga pelaku sempat memindahkan foto dan video pribadinya dalam kesempatan itu.

Polisi sudah tangkap pelaku

Polisi akhirnya berhasil menangkap pelaku pengancaman dan pemerasan Ria Ricis di kawasan Cipayung, Jakarta Timur.

“Tim penyidik berhasil melakukan upaya paksa penangkapan tersangka AP di rumahnya di Kelurahan Cipayung, Jaktim,” Ade Safri kepada wartawan, Selasa (11/6).

Direktur Reskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak mengatakan saat AP ditangkap pada Senin (10/6) sekitar pukul 20.00 WIB.

Ade menuturkan setelah ditangkap, AP langsung dibawa ke Polda Metro Jaya untuk diperiksa secara intensif.

“Dibawa ke mako kantor penyidik Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut atas dugaan tindak pidana,” tutur dia.

Dalam kasus ini, polisi turut menyita sejumlah barang bukti seperti ponsel, simcard, sampai tiga akun media sosial yang dibuat AP.

Tags: poldametrojayaRiaricis
Previous Post

Puluhan Karangan Bunga dari Pengusaha Rental Mobil Banjiri Mapolresta Pati

Next Post

Guru Sekolah Membongkar Perilaku Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Arif Naufal

Arif Naufal

Next Post

Guru Sekolah Membongkar Perilaku Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  • Trending
  • Comments
  • Latest
WebinarJurnalistik: Teknik Penulisan Berita dan Bahasa Jurnalistik

WebinarJurnalistik: Teknik Penulisan Berita dan Bahasa Jurnalistik

10 Februari 2024
WEBINAR BUDAYA CYBER TURN BACK HOAX

WEBINAR BUDAYA CYBER TURN BACK HOAX

29 Februari 2024
Aplikasi Yang Mengubah Skripsi Menjadi Jurnal

Aplikasi Yang Mengubah Skripsi Menjadi Jurnal Dengan Cepat Mudah

14 Desember 2024
Web AI penghapus baju gratis

6 Web AI Penghapus Baju Gratis Terbaru Simpel

15 Mei 2025
Persaingan Tom Lembong Menantang Adu Data IKN, LFP, dan Kontroversi vs Luhut dan Bahlil

Persaingan Tom Lembong Menantang Adu Data IKN, LFP, dan Kontroversi vs Luhut dan Bahlil

4
Bikin Glowing! Ini 5 Skincare Korea yang di Ampuh Atasi Permasalahan Kulit dan Memperbaiki Skin Barrier

Bikin Glowing! Ini 5 Skincare Korea yang di Ampuh Atasi Permasalahan Kulit dan Memperbaiki Skin Barrier

4
7 Cara Memulai Bisnis Online dari Nol di Tahun 2025

7 Cara Memulai Bisnis Online dari Nol di Tahun 2025

3
Mengapa Saldo ATM BCA Berkurang Sendiri? Berikut 5 Alasannya

Mengapa Saldo ATM BCA Berkurang Sendiri? Berikut 5 Alasannya

3
Ai Bantu Kerjakan Skripsi

9 Rekomendasi AI yang Bisa Bantu Kerjakan Skripsi Kamu!

15 Mei 2025
5 Aplikasi Turnitin Gratis yang Wajib Dicoba

5 Aplikasi Turnitin Gratis yang Wajib Dicoba di tahun 2025

15 Mei 2025
7 Cara Memulai Bisnis Online dari Nol di Tahun 2025

7 Cara Memulai Bisnis Online dari Nol di Tahun 2025

15 Mei 2025
Cara Membuat Literature Review Jurnal

9 Cara Membuat Literature Review Jurnal yang Benar

15 Mei 2025

Recent News

Ai Bantu Kerjakan Skripsi

9 Rekomendasi AI yang Bisa Bantu Kerjakan Skripsi Kamu!

15 Mei 2025
5 Aplikasi Turnitin Gratis yang Wajib Dicoba

5 Aplikasi Turnitin Gratis yang Wajib Dicoba di tahun 2025

15 Mei 2025
7 Cara Memulai Bisnis Online dari Nol di Tahun 2025

7 Cara Memulai Bisnis Online dari Nol di Tahun 2025

15 Mei 2025
Cara Membuat Literature Review Jurnal

9 Cara Membuat Literature Review Jurnal yang Benar

15 Mei 2025
IniCirebon.com

Email: [email protected]

Telp.: 089680104255

Alamat:
Jalan Sultan Ageng Tirtayasa No 12
Kedawung, Cirebon
Jawa Barat, Indonesia

Follow Us

No Result
View All Result
  • Lokal
  • Nasional
  • Ekonomi & Investasi
  • Pendidikan
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Teknologi
  • Kesehatan

© 2024 INICIREBON - Made with <3 By. Intention | IT Solution.