inicirebon – Forum Cirebon Timur Mandiri (FCTM) terus melakukan berbagai Langkah untuk mengawal dan mewujudkan terbentuknya Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Cirebon Timur.
Salah satu yang terbaru adalah dengan menggelar Diskusi tentang masa depan Pemekaran Cirebon Timur yang menghadirkan pakar sekaligus peneliti dari Universitas Padjajaran Bandung, Yogi Suprayogi Suprayogi Sugandi, S.Sos., M.A., Ph.D.
Berlokasi di Niri Café Kota Cirebon pada Rabu 07 Februari 2024 dengan tema Masa Depan Provinsi Cirebon dan Cirebon Timur yang di hadiri oleh seluruh pengurus FCTM dan para aktivis.
Baca juga :
Perkuat Organisasi, Ketua Umum FCTM mengesahkan AD/ART dan Tupoksi Forum Cirebon Timur Mandiri
Sekretaris Umum FCTM Dr. Taufik Ridwan, M.Hum dalam sambutanya meyampaikan bahwa FCTM sangat serius dalam mengawal terwujudnya pemekaran Cirebon Timur. “Organisasi FCTM terus melakukan upaya untuk mensukseskan Kabupaten Cirebon Timur sebagai Daerah Otonomi Baru di Jawa Barat”, tuturnya.
Sementara itu Ketua Umum FCTM KH. Usamah Manshur menegaskan bahwa FCTM murni untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Cirebon Timur, maka tidak boleh ada agenda atau kepentingan pribadi bagi semua pengurus FCTM.
Pada kesempatan itu Narasumber menyampaikan relevansi antara pemekaran Cirebon Timur dan potensi Pemekaran Provinsi Cirebon yang kelak akan menjadi kota metropolitan baru di Jawa Barat.
Yogi Suprayogi selaku pemateri juga membeberkan berbagai aspek potensial yang di miliki Forum Cirebon Timur Mandiri serta strategi pengembangannya, yang meliputi pembangunan infrastruktur, pengembangan ekonomi, hingga pemberdayaan masyarakat Cirebon Timur.