inicirebon – Apakah ada cara lain ubah mengubah ukuran foto 4×6 online? Bagaimana caranya mengatur foto yang cepat dan mudah?
Foto yang ukurannya 4×6 kerap menjadi salah satu persyaratan sebagai keperluan tertentu. Misalnya, untuk melanjutkan jenjang pendidikan kuliah atau melamar kerja.
Dengan perkembangan teknologi dari masa ke masa sekarang ini, kamu sudah tidak usah kerepotan lagi untuk mencari tahu cara ubah ukuran foto 4×6 online.
Saat ini, sudah ada bermacam-macam media, situs, ataupun peranti daring yang banyak menyediakan fitur mengubah ukuran, mengedit, dan mengganti warna foto sesuai keinginan.
Untuk mengaksesnya, kamu hanya perlu menyiapkan perangkat komputer ataupun ponsel pintar yang terhubung dengan jaringan internet. Jadi, kamu bisa mengedit foto dengan mudah dan kamu bisa melakukannya di mana saja.
Apa itu Canva?
Canva merupakan suatu alat bantu untuk desain dan publikasi daring dengan misi memberdayakan semua orang di seluruh dunia, agar dapat untuk membuat desain apa pun dan memublikasikannya di mana pun. Program Canva yang pertama kali diluncurkan pada 2013.
Ada berbagai kelebihan yang dimiliki Canva. Dalam Jurnal Voteknika Volume 7 Nomor 2 yang ditulis Rahma Elvira Tanjung dan Delsina Faiza, berikut enam keunggulannya.
- Desain grafis yang beragam mulai dari animasi, templat, dampai nomor halaman yang menarik.
- Meningkatkan kreativitas dalam mendesain karena banyak fitur yang telah disediakan dan memuat fitur drag serta drop.
- Menghemat waktu karena dapat mendesain secara praktis.
- Memiliki resolusi gambar yang baik. Slide media Canva juga dapat dicetak secara otomatis dengan pengaturan ukuran cetakan.
- Tidak hanya bisa diakses melalui laptop, Canva juga dapat digunakan dengan ponsel.
- Dapat diunduh dengan beragam format penyimpanan seperti PDF dan JPG. Untuk menerapkannya pada presentasi offline, pengguna dapat mengolaborasikan dengan media lain seperti powerpoint.
Cara Ubah Ukuran Foto 4×6 Online dengan Canva
Bagi kamu ingin mengetahui caranya untuk mengubah ukuran foto 4×6 secara online dengan Canva, simak langkah-langkah berikut ini.
1. Pertama kunjungi situs www.canva.com.
2. Login menggunakan akun yang kamu miliki (Google atau Facebook).
3. Setelah masuk, pilih ikon dengan tanda plus.
4. Klik kolom “pilih ukuran”. Biasanya ukuran awalnya adalah 1080×1080.
5. Ubah sesuai dengan ukuran foto 4×6.
6. Kemudian pilih bagian background putih kosong dan lanjutkan dengan memasukkan foto yang ingin diubah ukurannya.
7. Setelah selesai, langsung unduh foto tersebut agar bisa dipakai.!!